Rabu (06/04/2022), Petugas Imigrasi itu harus berwibawa dan tegas, demikian kata Darwanto, saat menyampaikan materi Fungsi Keimigrasian kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan HAM NTT Tahun 2022. Dihadapan 195 orang CPNS tersebut, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Kupang ini menyampaikan bahwa seorang petugas imigrasi adalah penjaga pintu gerbang negara, oleh karena itu menurutnya seorang petugas Imigrasi harus memiliki mental dan jiwa yang kuat.
Bertempat di aula Universitas Katolik Widya Mandira Kupang, Darwanto juga menyampaikan bahwa Keimigrasian itu memiliki 4 fungsi utama yakni Pelayanan Masyarakat, Penegakan Hukum, Keamanan dan Fasilitator Pembangunan. Menurutnya, berdasarkan keempat fungsi inilah maka seorang petugas Imigrasi harus mampu memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat, mampu menegakkan hukum Keimigrasian dengan tepat berdasarkan kebijakan ‘Selective Police’ demi keamanan negara dan membantu percepatan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Lebih lanjut, Darwanto sangat berharap agar CPNS tahun ini mampu mengenal Keimigrasian secara baik.
Seperti diketahui bahwa pelaksanaan kegiatan Orientasi CPNS di lingkungan Kanwil Kemenkumham NTT tahun 2022 dilaksanakan selama seminggu. Terhitung sejak Senin (04/04/2022), yang diawali dengan penyerahan Surat Keputusan oleh Kepala Kanwil Kemenkumham NTT, Marciana Jone dan akan berakhir pada Jumat (08/04/2022) dengan kegiatan pembinaan Fisik Mental Disiplin oleh panitia penyelenggara.
Untuk menutup penyampaian materinya, Darwanto mengundang para CPNS untuk berdikusi terkait Keimigrasian. Para CPNS sangat antusias bertanya terkait paspor dan aturan -aturan bagi WNA yang berada di Indonesia. Pelaksanaan kegiatan ini menerapkan protokol kesehatan yang ketat.(EM)
Discussion about this post